BP PAUD dan Dikmas Banten, BP PAUD dan Dikmas Banten (2019) Bahan belajar penguatan karakter melalui Kegiatan Pembiasaan di Kursus. [Teaching Resource]

[img] Text
1. Bahan Belajar Penguatan Karakter Melalui Pembiasaan di Kursus.pdf
Copyright All Rights Reserved

Download (422kB)

Abstract

Pendidikan merupakan hal yang tidak akan pernah selesai untuk dibicarakan karena pada dasarnya pendidikan adalah sebuah proses transformasi pengetahuan menuju ke arah perbaikan, penguatan, dan penyempurnaan semua potensi manusia. Oleh karena itu, pendidikan tidak mengenal ruang dan waktu serta ia tidak dibatasi oleh tebalnya tembok sekolah dan juga sempitnya waktu belajar di kelas. Pendidikan berlangsung sepanjang hayat dan bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja manusia mau dan mampu melakukan proses kependidikan.

Pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan.3 Pendidikan juga sebagai suatu rekayasa untuk mengendalikan learningguna mencapai tujuan yang direncanakan secara efektif dan efisien. Dalam proses rekayasa ini, peran learningsangatlah penting karena merupakan kegiatan yang dilakukan oleh guru untuk mentransfer pengetahuan, keterampilan, dan nilai-nilai kepada siswa sehingga apa yang ditransfer memiliki makna bagi diri sendiri dan berguna tidak saja bagi dirinya tetapi juga bagi masyarakat.

Pendidikan juga dapat diartikan sebagai satu ikhtiar manusia dalam membina epribadiannya sesuai dengan nilai-nilai dan kebudayaan yang ada dalam masyarakat.Pendidikan adalah usaha sadar yang dilakukan pemerintah, melalui kegiatan bimbingan, pengajaran, dan atau latihan yang berlangsung di sekolah dan diluar sekolah sepanjang hayat, untuk mempersiapkan peserta didik agar dapat memainkan peranan dalam berbagai lingkungan hidup secara tepat dimasa yang akan datang.6 Tujuan pendidikan nasional menurut UU Sisdiknas 2003, yakni mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggungjawab.(Akhmad Fauzan Ma’ruf:2017).

Usahan dalam Pembinaan karakter di lemabaga satuan pendidikan khususnya lembaga kursus dengan berbagai macam metode terus dikembang. Hal ini menunjukkan bahwa karakter memmang perlu dibina, dan pembinaan ini ternyata membawa hasil berupa terbentuknya pribadi peserta didik yang berakhlak mulia, taat kepada Tuhan Yang Maha Esa, hormat kepada orang tua dan guru, saying kepada sesame makhluk Tuhan.

Item Type: Teaching Resource
Subjects: Pendidikan > Guru dan Tenaga Kependidikan > Modul Pembelajaran
Pendidikan > Sekolah > Pendidikan Karakter
Pendidikan > Pendidikan Nonformal dan Informal > Pendidikan Kecapakan Wirausaha (PKW)
Pendidikan > Pendidikan Nonformal dan Informal > Kursus dan Pelatihan
Pendidikan > Pendidikan Nonformal dan Informal > Pendidikan Masyarakat
Pendidikan > Bahasa dan Kesusatraan > Bacaan siswa SMP
Pendidikan > Bahasa dan Kesusatraan > Bacaan siswa SMA
Divisions: Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah > Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah > BP-Paud dan Dikmas Banten
Depositing User: Muhammad Khoerul Amri
Date Deposited: 21 Dec 2021 02:01
Last Modified: 21 Dec 2021 02:01
URI: http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/24170

Actions (login required)

View Item View Item