Yusuf, Wiwiek Pertiwi and Saptorini, Enik Suryani and Suwijah, Suwijah (1997) Tradisi dan kebiasaan makan pada masyarakat tradisional di Jawa Tengah. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta.

[img] Text
Tradisi dan kebiasaan makan pada masyarakat tradisional di jawa tengah.pdf

Download (21MB)

Abstract

Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui seberapa jauh manfaat tradisi dan kebiasaan makan sehari-hari masyarakat tradisional guna mendukung pembinaan sosial budaya masyarakat Indonesia yang bersifat majemuk. Usaha pembinaan kebudayaan Indonesia tidak mungkin akan dapat terlaksana secara serasi dan utuh tanpa memperhitungkan kebudayaan segenap suku bangsa, yang salah satu komponennya adalah tradisi makan. Penelitian ini dilakukan di daerah Jawa Tengah. Karena Daerah Jawa Tengah cukup luas, maka ditentukan daerah sample yang sesuai dengan ketentuan. Daerah yang dijadikan sample adalah Daerah Kabupaten Demak; Kodya Magelang, dan Kabupaten Cilacap. Ketiga daerah ini dianggap memenuhi kriteria yang telah ditentukan, karena masyarakatnya mempunyai Jatar belakang budaya yang sama sebagai orang Jawa. Disini tercermin bahwa mereka merupakan masyarakat yang homogen. Dengan kehomogenan mereka kemungkinan besar tradisi atau aturan-aturan adat yang mereka miliki masih berfungsi dan dapat tercermin dalam perilaku makan dan minum.
Untuk memperoleh data yang ingin dicari, ruang lingkup materi dibatasi pada tradisi masyarakat setempat, kebiasaan makan sehari-hari penduduk, makanan selingan, makanan yang diperlukan dalam upacara baik dalam hidup maupun upacara yang bersifat religius dan upacara-upacara asing juga. Materi ini dilengkapi pula dengan arti simbolis makanan yang terkandung di dalam setiap penyajian. Dari materi yang diperoleh tersebut akan dibahas pemanfaatan dan penggunaan makanan tradisional dalam tatanan masyarakat, serta seberapa jauh eksistensi makanan tradisional tersebut dengan hadimya berbagai macam jenis-jenis makanan asing juga makanan negeri sendiri yang telah mengalami berbagai modifikasi dalam kemasan.

Item Type: Book
Subjects: Pendidikan > Kebudayaan > Makanan Tradisional
Pendidikan > Kebudayaan > Kearifan lokal
Pendidikan > Kebudayaan > Penelitian kebudayaan
Pendidikan > Buku Sekolah
Divisions: Direktorat Jenderal Kebudayaan
Depositing User: Sekretariat Ditjen Kebudayaan
Date Deposited: 31 May 2019 22:46
Last Modified: 31 May 2019 22:46
URI: http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/13019

Actions (login required)

View Item View Item
Slot Toto ladangtoto garudaslot santuy4d garuda slot