Asrijanty, Asrijanty (2014) Validitas prediktif bakat skolastik dan prestasi belajar sebagai kriteria seleksi masuk perguruan tinggi. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 20 (4). pp. 515-534.
|
Text
6. asrijanti.pdf - Published Version Download (285kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan mengkaji validitas prediktif bakat skolastik (potensi akademik)dan prestasi belajar dalam memprediksi keberhasilan akademik di perguruan tinggi. Subjek penelitian adalah 157 mahasiswa tingkat sarjana jurusan Teknik (104 orang) dan jurusan Ekonomi (53 orang) suatu perguruan tinggi. Variabel independen (prediktor) adalah nilai tiga subtes Tes Bakat Skolastik (TBS): verbal, kuantitatif, dan penalaran, yang merepresentasikan bakat skolastik; dan tiga nilai Ujian Nasional (UN) tahun 2005, yang merepresentasikan prestasi belajar, meliputi nilai Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Ekonomi untuk jurusan IPS; dan nilai Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Matematika untuk jurusan IPA. Variabel dependen(kriteria) adalah indeks prestasi kumulatif pada empat semester pertama (IPK). Data dianalisis dengan menggunakan analisis korelasional dan regresi. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan validitas prediktif nilai subtes TBS dan nilai UN antara jurusan Ekonomi dan Teknik.Pada jurusan Ekonomi, ketiga nilai subtes TBS merupakan prediktor yang signifikan, sementara ketiga nilai UN secara statistik bukan merupakan prediktor yang signifikan. Pada jurusan Teknik,
nilai pada dua subtes TBS, yaitu Verbal dan Kuantitatif dan dua nilai UN, yaitu Bahasa Inggris dan Matematika merupakan prediktor yang signifikan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Kebijakan Umum Kemendikbud > Mutu Pendidikan |
Divisions: | Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan > Sekretariat Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan |
Depositing User: | Mrs Syafnelly Syafnelly |
Date Deposited: | 09 Mar 2017 03:33 |
Last Modified: | 09 Jan 2019 04:00 |
URI: | http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/549 |
Actions (login required)
View Item |