Mulyono, Mulyono and Wibowo, Wibowo and Taryati, Taryati and Sumarsih, Sri (1986) Selogiri dulu dan sekarang. Balai Kajian Sejarah dan Nilai Tradisional Yogyakarta, Yogyakarta.

[img] Text
Selogiri Dulu Dan Sekarang.pdf - Published Version
Copyright All Rights Reserved

Download (35MB)

Abstract

Fokus sasaran penelitian ini meliputi beberapa aspek yakni, gambaran umum kecamatan Selogiri. Sejarah perkembangan Kecamatan Selogiri selayang pandang, watak masyarakat dan perkembangan sistem kepemimpinan tradisional dan beberapa adat dan ceritera Rakyat di daerah Kecamatan Selogiri. Sebagaimana dikemukakan oleh tim peneliti, laporan ini merupakan tulisan awal daripada suatu penelitian yang disajikan secara kualitatif dan belum merupakan suatu penelitian yang mendalam. Namun demikian laporan ini paling sedikit dapat memberikan gambaran kepada kita khususnya tentang beberapa unsur budaya dan perkembangannya di daerah Kecamatan Selogiri.
Gambaran umum Kecamatan Se1ogiri mengemukakan tentang letak geografis dan administratif Se1ogiri serta keadaan geografis Selogiri. Secara terperinci keadaan geografis mengemukakan keadaan fisis; iklim; air; flora dan fauna; penduduk dan mata pencaharian dan pada perkampungan.
Sejarah perkembangan Se1ogiri membeberkan peranan Se1ogiri dalam sejarah perjuangan bangsa; yaitu bapak R.M. Said atau Mangkunegara I dan yang 1ebih dikenal sebagai Pengeran Sambernyawa melawan pemerintah VOC/Kompeni Belanda ( abad XVIII ), jaman Penduduk Jepang ( 1942 - 1945 ) sampai masa Sejarah Revo1usi atau perang Kemerdekaan ( 1945 - 1950 ).
Kemudian dalam sistem kepemimpinan Tradisiona1 dikemukakan tentang landasan kepemimpinan yang diwarisi dari watak kepemimpinan R.M. Said atau P. Mangkunegara I. Dasar kepemimpinan ini memberikan warna watak masyarakat Se1ogiri sampai saat sekarang. Perlu kita ketahui bahwa landasan kepemimpinan yang dimaksud ada1ah pemimpin yang ka1au masa sekarang dikena1 sebagai "ing ngarsa asung tulada ing madya mangun karsa, tut wuri handayani".

Item Type: Book
Subjects: Pendidikan > Kebudayaan
Pendidikan > Kebudayaan > Penelitian kebudayaan
Divisions: Direktorat Jenderal Kebudayaan
Depositing User: Sekretariat Ditjen Kebudayaan
Date Deposited: 22 Dec 2023 01:54
Last Modified: 22 Dec 2023 01:54
URI: http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/27657

Actions (login required)

View Item View Item