Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus, Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus (2022) Pedoman pelaksanaan Bantuan Operasional Penyelenggaraan Pendidikan Keaksaraan Dasar tahun 2022. Manual. Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus, Jakarta.
Text
Pedoman Pelaksanaan BOP KD 2022 pdf.pdf - Published Version Copyright All Rights Reserved Download (895kB) |
Abstract
Program pendidikan keaksaraan disusun dengan memerhatikan aspek-aspek pemenuhan kebutuhan dasar, realitas sosial, dan latar budaya mereka, serta keterpaduan proses pengentasan buta aksara antara peserta didik, masyarakat, dan pemangku kepentingan pendidikan keaksaraan. Keterpaduan penyelenggaraan pendidikan keaksaraan bukan saja dapat mengatasi masalah penyelenggaraan dan pengembangan keaksaraan, tetapi juga menumbuhkan kesadaran akan arti pentingnya keaksaraan untuk menghadapi tantangan kehidupan yang mengglobal, serta dapat merangsang inspirasi bagi terjadinya transformasi sosial.
Karena itu pada tahun 2022, pemerintah melalui Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, kembali mengalokasikan bantuan untuk penyelenggaraan program pendidikan keaksaraan dasar yang dapat diakses oleh satuan pendidikan atau lembaga yang memenuhi kriteria dan persyaratan sebagaimana diatur dalam pedoman ini.
Item Type: | Monograph (Manual) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Sekolah > Literasi Pendidikan > Kebijakan Umum Kemendikbud Pendidikan > Kebijakan Umum Kemendikbud > Panduan/Pedoman Pendidikan > Sekolah > Bantuan Operasional Sekolah Pendidikan > Pendidikan Nonformal dan Informal > Keaksaraan |
Divisions: | Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah > Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus |
Depositing User: | Ms Ari Sulistiani |
Date Deposited: | 30 Aug 2022 12:06 |
Last Modified: | 30 Aug 2022 12:06 |
URI: | http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/26168 |
Actions (login required)
View Item |