Yanti, Yanti and Sutarmi, Sutarmi and Tonoatmaja, Tri Aristanto and Tumini, Tumini and Kateman, Kateman and Fustiarini, Fustiarini (2019) Borneo, jurnal ilmu pendidikan LPMP Kalimantan Timur edisi khusus, no. 35, Mei 2019. LPMP Kalimantan Timur, Samarinda. ISBN 1858-3105
Text
60. Khusus Nomor 35 Mei 2019.pdf Copyright All Rights Reserved Download (3MB) |
Abstract
Materi pelajaran menganalisis unsur intrinsik cerpen merupakan salah satu bagian pelajaran bahasa Indonesia di kelas IX SMP.
Lewat analisis unsur intrinsik, diharapkan dapat memberikan
gambaran tentang visi kehidupan manusia. Namun, berdasarkan
kondisi awal diketahui bahwa nilai rata-rata kemampuan memahami unsur intrinsik cerpen siswa kelas IX-B SMP Negeri 8 Penajam
Paser Utara baru 62,50, sedangkan KKM yang ditetapkan 70.
Siswa mencapai KKM sebanyak 11 orang (38%), sedangkan siswa
yang belum mencapai KKM sebanyak 18 orang (62%). Penelitian ini
bertujuan: 1) untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas IX-B
SMP Negeri 8 Kabupaten Penajam Paser Utara Tahun Pelajaran
2016/2017 melalui implementasi pembelajaran kooperatif tipe
jigsaw; dan 2) Untuk meningkatkan kemampuan memahami unsur
intrinsik cerpen pada siswa kelas IX-B SMP Negeri 8 Kabupaten
Penajam Paser Utara tahun pelajaran 2016/2017 melalui
implementasi pembelajaran kooperatif tipe jigsaw. Subjek penelitian
adalah semua siswa kelas IX-B SMP Negeri 8 Penajam Paser Utara
yang berjumlah 29 orang. Data dikumpulkan dengan teknik tes dan
nontes. Selanjutnya data dianalisis dengan analisis deskriptif. Sesuai
dengan hasil penyajian dan analisis data disimpulkan bahwa:
1) pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan aktivitas
belajar siswa kelas IX-B SMP Negeri 8 Kabupaten Penajam Paser
Utara tahun pelajaran 2016/2017 dengan rata-rata pada siklus I
sebesar 72,41, siklus II sebesar 76,91, dan siklus III sebesar 81,95;
2) pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan
kemampuan memahami unsur intrinsik cerpen pada siswa kelas IX-B
SMP Negeri 8 Kabupaten Penajam Paser Utara Tahun Pelajaran
2016/2017 dibuktikan dengan rata-rata nilai pada kondisi awal
sebesar 62,50, siklus I sebesar 72,41, siklus II sebesar 76,91, dan
siklus III sebesar 81,95.
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Guru dan Tenaga Kependidikan > Pendidikan dan Pelatihan Pendidikan > Sekolah > Literasi Sekolah Pendidikan > Pendidikan Nonformal dan Informal |
Divisions: | Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah > Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah > LPMP Kalimantan Timur |
Depositing User: | lpmpkaltim - |
Date Deposited: | 07 Jul 2022 04:15 |
Last Modified: | 07 Jul 2022 04:15 |
URI: | http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/25282 |
Actions (login required)
View Item |