Apriliani, Yenni (2019) Modul pembelajaran SMA bahasa Indonesia Kelas XII. Novel. [Teaching Resource]
Text
Kelas XII_Bahasa Indonesia_KD 3.8.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (1MB) |
Abstract
Pada pelajaran sebelumnya, kamu telah belajar novel sejarah. Mengapa novel sejarah terlebih dahulu yang dipelajari? Membaca novel sejarah tentunya lebih mudah karena ceritanya didasarkan pada latar sejarah. Latar tersebut pastilah sudah kamu kenali. Artinya, kamu sudah mengenali novel yang ceritanya sudah dikenali. Sekarang, kamu akan menikmati novel lebih luas lagi karena novelnya lebih umum. Novel termasuk dalam kategori teks narasi yang berisi rangkaian cerita kehidupan seseorang dengan orang-orang di sekelilingnya dengan menonjolkan watak dan sifat setiap pelaku. Untuk memperluas pengalaman, kamu harus banyak membaca novel. Modul ini terbagi menjadi 2 pertemuan, di dalam modul ini terdapat uraian materi, contoh soal, lembar kerja, soal latihan dan soal evaluasi. Pertama :Menangkap maksud pengarang terhadap kehidupan dalam novel. Kedua:Menerangkan maksud pengarang terhadap kehidupan dalam novel. Ketiga: Menyajikan hasil interpretasi terhadap pandangan pengarang dengan kalimat yang baikdan benar. Tujuan pembelajaran : Setelah mempelajari kegiatan pembelajaran 1 ini diharapkan menangkap maksud pengarang terhadap kehidupan dalam novel dan menerangkan maksud pengarang terhadap kehidupan dalam novel.
Item Type: | Teaching Resource |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan > Guru dan Tenaga Kependidikan > Modul Pembelajaran Pendidikan > Sekolah > Sekolah Menengah Atas Pendidikan > Bahasa dan Kesusatraan Pendidikan > Bahasa dan Kesusatraan > Bahasa Indonesia |
Divisions: | Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah > Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah |
Depositing User: | Iin Astuti |
Date Deposited: | 27 Oct 2020 01:31 |
Last Modified: | 27 Oct 2020 01:33 |
URI: | http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/19773 |
Actions (login required)
View Item |