Kemendikbud, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi and Nizam, Nizam and Nurwardani, Paristiyanti and Hendayana, Yayat (2020) Buku pendidikan tinggi di masa pandemi covid-19 : pengabdian perguruan tinggi di masa pandemi covid-19. Buku pendidikan tinggu di masa pandemi covid-19 . Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Jakarta. ISBN 9786029290226

[img] Text
Buku 3_Pengabdian PT.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (2MB)

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat di dalam tri darma perguruan tinggi menjadi hal yang tidak terpisahkan saat pandemi COVID-19 terjadi. Jiwa gotong-royong dari insan pendidikan tinggi yang diimplementasikan dalam berbagai bentuk pengabdian kepada masyarakat terus bertumbuh dalam rangka melawan wabah tersebut. Hal ini bila dilihat dari sisi positif adanya pandemi, menjadi sinyal yang baik bagi pengembangan pengabdian kepada masyarakat.

Kebijakan Merdeka Belajar: Kampus Merdeka yang telah diluncurkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan memungkinkan pengabdian kepada masyarakat menjadi lebih luas lagi jangkauannya. Secara akademis pun konversi kegiatan yang dilakukan melalui hal tersebut, baik oleh mahasiswa maupun dosen makin diapresiasi lebih baik oleh perguruan tinggi. Hal ini menjadi kunci bagaimana mahasiswa dan dosen dapat berperan aktif untuk turun langsung ke masyarakat dan membantu masyarakat secara bersama-sama melawan COVID-19.

Hal ini tentunya harus diapresiasi dengan baik. Karenanya, kami merangkum kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh perguruan tinggi tersebut ke dalam buku ini agar masyarakat mengetahui peran aktif insan pendidikan tinggi yang sudah terjun langsung ke lapangan membantu masyarakat. Selain itu dengan terbitnya buku ini juga untuk menjadi referensi pembuktian bahwa budaya Indonesia yang ditanamkan sejak dahulu oleh para pendiri bangsa ini dimana karakter saling membantu, saling tolong-menolong, dan karakter positif lainnya tetap hadir dan melekat erat di dunia pendidikan tinggi Indonesia.

Item Type: Book
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Tinggi
Divisions: Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi > Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi
Depositing User: Mr Chaidir Amir
Date Deposited: 21 Jul 2020 09:52
Last Modified: 28 Jul 2020 23:34
URI: http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/19071

Actions (login required)

View Item View Item
Slot Toto ladangtoto garudaslot santuy4d garuda slot