Mahdiansyah, Mahdiansyah and Sembiring, Malem Sendah and Supriyadi, Teguh and Ulumudin, Ikhya and Fujianita, Sisca (2017) Penilaian kependidikan: sistem penilaian, hasil belajar dan kemampuan guru melaksanakan penilaian berdasarkan kurikulum 2013. Badan Penelitian dan Pengembangan, Kemendikbud, Jakarta. ISBN 9786028613729
Text
Penilaian Pendidikan Sistem Penilaian Hasil Belajar.pdf - Published Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial. Download (1MB) |
Abstract
Mulai tahun 2013 kurikulum pendidikan dasar dan menengah di Indonesia telah direvisi kembali, yaitu dari Kurikulum 2006 menjadi Kurikulum 2013. Perubahan kurikulum juga diikuti dengan perubahan sistem penilaian hasil belajar yang baru pula. Namun, regulasi yang mengatur sistem penilaian dirasakan guru begitu kompleks dengan berbagai instrumen penilaian untuk mengevaluasi hasil belajar siswa yang terdiri atas kompetensi sikap spiritual, sikap sosial, pengetahuan,
dan keterampilan. Sejak diberlakukannya Kurikulum 2013,
Permendikbud yang terkait dengan penilaian hasil belajar peserta didik setiap tahun mengalami perubahan, sehingga guru memerlukan waktu untuk mengimplementasikan kebijakan tersebut mulai dari pemahaman konsep penilaian, praktik melaksanakan penilaian, hingga pemanfaatan
hasil penilaian yang dilakukannya. Sehubungan dengan fenomena tersebut, pada tahun anggaran 2016 Pusat
Penelitian Kebijakan Pendidikan dan Kebudayaan, Balitbang,
Kemendikbud melakukan kajian tentang “Sistem Penilaian Hasil Belajar dan Kemampuan Guru Melaksanakan Penilaian Berdasarkan Kurikulum 2013”. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji (i) kebijakan tentang penilaian hasil belajar yang terkait dengan Kurikulum 2013; (ii) implementasi sistem penilaian hasil belajar, baik penilaian guru, penilaian satuan pendidikan, maupun penilaian pemerintah; dan (iii)
kemampuan guru melakukan penilaian hasil belajar.
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Kebijakan Umum Kemendikbud Pendidikan > Kebijakan Umum Kemendikbud > Mutu Pendidikan Pendidikan > Sekolah > Kurikulum |
Divisions: | Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan > Pusat Penelitian Kebijakan |
Depositing User: | Iin Astuti |
Date Deposited: | 06 Nov 2019 08:19 |
Last Modified: | 06 Nov 2019 08:19 |
URI: | http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/16296 |
Actions (login required)
View Item |