Sumarsono, Sumarsono and Novita, Ita and Silvana, Dahlia (1995) Peranan wanita nelayan dalam kehidupan ekonomi keluarga di Tegal, Jawa Tengah. Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Jakarta.
Text
peranan wanita nelayan tegal.pdf Download (10MB) |
Abstract
Wanita sebagai salah satu anggota keluarga, seperti juga anggota keluarga yang lain mempunyai tugas dan fungsi dalam mendukung berkeluarga. Dahulu dan juga sampai sekarang masih ada anggoa masyarakat yang menganggap tugas wanita dalam keluarga adalah hanya melahirkan keturunan, mengasuh anak, melayani suami, dan mengurus rumah tangga. Dalam perkembangannya sekarang ternyata tugas atau peranan wanita dalam kehidupan keluarga semakin berkembang lebih luas lagi.
Sejalan dengan semakin kompleksnya bidang-bidang kehidupan
dalam masyarakat dan semakin beratnya beban ekonomi keluarga, peranan wanita dalam masyarakat dan keluarga semakin diperlukan. Hal ini semakin terasa pada masyarakat perkotaan. Wanita saat ini tidak saja berkegiatan di dalam lingkup keluarga. tetapi banyak diantara bidang-bidang kehidupan di masyarakt membutuhkan sentuhan kehadiran wanita dalam penanganannya. Peran wanita dalam ikut menopang kehidupan dan penghidupan keluarga semakin nyata.
Item Type: | Book |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Kebudayaan > Nilai Budaya Pendidikan > Kebudayaan > Masyarakat Adat Pendidikan > Buku Sekolah |
Divisions: | Direktorat Jenderal Kebudayaan |
Depositing User: | Sekretariat Ditjen Kebudayaan |
Date Deposited: | 16 Mar 2019 04:38 |
Last Modified: | 16 Mar 2019 04:38 |
URI: | http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/10570 |
Actions (login required)
View Item |