Imelda, Imelda (2017) Talang Perigi. Cerita Rakyat Sumatra . Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Jakarta. ISBN 9786024372811

[img]
Preview
Text
62. Isi dan Sampul Talang Parigi.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Talang perigi merupakan sebuah nama desa di Kabupaten Inragiri Hulu. Penduduknya berasal dari keturunan suku Talang Mamak di Riau. Suku Talang Mamak sudah bermukim disana sejak zaman nenek moyang mereka. Penduduk sekitar Talang Perigi sudah menyatu dengan alam sekitarnya. Hutan merupakan sumber kehidupan bagi mereka dan sangat berharga. Oleh karena itu, ketika hutan mereka dirusak yang tinggal hanya kesengsaraan. Dengan menghadirkan tokoh, Kosim dan temannya cerita diawali dengan latar tempat yang berlokasi di Kampung Talang Perigi. Mereka berempat masuk ke hutan yang terdapat di seberang sungai Batang Cenaku. etualangan mereka untuk mencari hasil hutan berupa rotan dan buah damar. Pada suatu hari mereka mengatakan pondok yang dihuni oleh orang rimba. Mereka mendapati pondok yang dihuni oleh orang rimba. Mereka mengatakan bahwa mereka sedang mengambil rotan.
Penderitaan dan kepedihan dirasakan oleh penduduk sekitar karena penebangan hutan untuk dijadikan perkebunan sawit. Hutan yang merupakan nyawa bagi mereka sekarang sudah diganti dengan lahan sawit. Tidak ada lagi tempat anak cucu mereka untuk bermain dialam. Hal yang sangat memprihatinkan penduduk sudah kehilangan hak mereka. Sekarang semuana sudah berubah dan hutan yang dulunya sebagai sumber mata pencaharian telah hilang. Pada akhirnya mereka terus berjalan mencari tempat yang dapat disinggahi.
Akibat penebangan hutan tersebut, binatang seperti gajah, harimau dan binatang lainnya juga kehilangan tempat mereka bernaung. Tidak heran akhir-akhir ini sering terdengar kawanan gajah mengamuk dan masuk ke pemukiman penduduk. Jadi, judul Talang Perigi diangkat berdasarkan fenomena yang terjadi di Provinsi Riau setelah pembakaran hutan, penebangan pohon secara liar, dan jenis perusak lainnya.

Item Type: Book
Subjects: Pendidikan > Sekolah
Pendidikan > Sekolah > Pembelajaran
Pendidikan > Sekolah > Sekolah Dasar
Divisions: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa > Sekretariat Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa
Depositing User: Mr Rasyid Ridho
Date Deposited: 29 Mar 2018 02:52
Last Modified: 29 Mar 2018 02:52
URI: http://repositori.kemdikbud.go.id/id/eprint/5520

Actions (login required)

View Item View Item
Slot Toto ladangtoto garudaslot santuy4d garuda slot